wartaphoto

Ujicoba Lawan Tim Kuat Persamba dari NTT, Persipa Menang 2-1

37
×

Ujicoba Lawan Tim Kuat Persamba dari NTT, Persipa Menang 2-1

Sebarkan artikel ini

WARTAPHOTO.net.PATI. Laga eksibisi Laskar Saridin dihelat di Stadion Joyokusumo Pati melawan Persamba Manggarai Barat Nusa Tenggara Timur, Minggu 16/06/19. Meski lawannya kali ini dari liga 3, namun klub dari pulau komodo tersebut diisi lima pemain senior dan target naik kasta. Pun mereka tengah melakukan pemusatan latihan di Jogjakarta.

Selain ujicoba, laga kali ini juga untuk menguji kelayakan kedua pemain senior dari liga 2 yang dikabarkan sedikit lagi akan merapat dan resmi menjadi bagian dari skuad Persipa. Mereka adalah striker Fernando Taryono dan Bek Bayu Eko Prasetyo.

“Lawan kita kali ini cukup bagus dan tangguh. Jadi ini bagus untuk ujicoba lawan Persipa. Tadi kita lihat ada beberapa pemain bagus yang sudah saya kenal juga. Kaptennya asal Persiter Ternate liga 2, ada anak PSIM Jogja, Kipernya Persibas Banyumas liga 2, trus ada Agung eks timnas. Jadi tim ini tim target. Pasti banyak uang juga dan serius mempersiapkan tim,” kata Coach GB (Gathot Barnowo-red)

Pada akhir pertandingan, permainan disudahi dengan skor 2-1 untuk Persipa Pati. Gol balasan dari Persamba pada menit akhir jelang peluit panjang dibunyikan melalui titik penalti. Gol Persipa dari pemain senior yakni Fernando Taryono pada menit ke 30 dan 64.

Dua gol Taryono melalui sundulan mendatar dan tendangan keras ke tengah atas memanfaatkan kemelut di gawang lawan. Sementara gol balasan Persamba terjadi ketika Coach GB menurunkan sejumlah pemain pelapis pada 15 menit terakhir.

“Evaluasinya para pemain harus bermain lebih efektif. Sementara tim pelapis belum efektif, namun kita masih punya waktu membenahi. Secara tim, Persipa progressnya bagus, saya bisa mencoba beberapa pemain pelapis,” sebutnya.

Sementara itu ketika ditanya tentang kualitas pemain senior, Coach GB puas dengan penampilan mereka berdua.

“Kalau saya ambil pemain senior, saya nggak main-main. Taryono, dia goal getter, leadershipnya bagus, sabar, mau memberi tahu adik-adiknya, tidak memaksakan masuk jika tidak menguntungkan, mau membuka jalan buat pemain lain. Kalau bayu, coveringnya bagus, tinggal kita kecilkan dikit badannya bagus itu,” rincinya.

Ketua umum Persipa, H. Saiful Arifin mengatakan jika kedua pemain segera deal dengan manajemen. “Ini masuk tahap diskusi dan komunikasi intens dengan manajeman. Insyaallah untuk kriteria masuk skuad kita. Bisa memberi satu tambahan warna bagi persipa. Permainannya bagus. Pas tadi kegolan juga karena pas pelapis masuk, mereka sudah ditarik keluar,” pungkasnya.

Reporter: Arton, Revan
Editor: Revan Zaen

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!