wartaphoto

Kejuaraan Tenis Yunior Pelti Pati Open 2019 Resmi Dibuka. Peserta Dari Berbagai Daerah

45
×

Kejuaraan Tenis Yunior Pelti Pati Open 2019 Resmi Dibuka. Peserta Dari Berbagai Daerah

Sebarkan artikel ini

WARTAPHOTO.net.PATI. Bupati Pati Haryanto beserta Wakil Bupati Pati dan Forkopimda Pati serta Ketua Pelti Pati, Senin pagi (23/9), menghadiri kegiatan Pembukaan Kejuaraan Tenis Yunior Pelti Pati Open 2019 di Lapangan Tenis eks-Karesidenan Pati.

Bupati Pati saat membuka kejuaraan ini menyampaikan bahwa ucapan terima kasih dan selamat datang kepada para atlet dan official serta keluarga atlet baik dari propinsi Jawa tengah maupun luar propinsi.

“Event seperti ini tidak hanya kali ini di kabupaten Pati, sudah beberapa setelah kemarin Bupati Cup dan juga event-event di tingkat kecamatan seperti di Margoyoso, Juwana, Kayen, Tambakromo dan lainnya”, imbuhnya.

Kejuaraan ini lanjut Haryanto, juga sebagai penyemangat guna memotivasi bibit-bibit atlet yunior di Kabupaten Pati. “Karena mereka bisa sparing dengan atlet dari berbagai daerah”, lanjutnya.

Dan menurut Bupati, menang kalah  tidak menjadi tujuan utama, karena tujuan utamanya adalah bisa berlatih dan menambah pengalaman.

“Karena tanpa berlatih dengan keras dan tekun tentu saja kita tidak bisa juara. Dan kalaupun belum juara, kita bisa mengevaluasi kekurangan kita dengan event2 seperti ini. Mudah-mudahan dengan ridho Allah SWT event ini sukses dari awal sampai akhir”, harap Bupati.

Sementara itu, Ponco Sugiharto selaku panitia melaporkan bahwa kejuaraan tenis yunior Pelti Pati Open 2019 ini bertujuan untuk dapat menambah pengalaman bertanding bagi atlet Pati.

“Kejuaraan ini diikuti oleh atlet dari berbagai kota di Indonesia seperti Palembang, Surabaya, Depok, Sidoharjo, Lamongan,Tegal, Sukoharjo, Sragen, Salatiga, Semarang, Wonogiri, Temanggung, Tangerang Selatan, Blora, Madiun, Kudus dan Pati sebagai tuan rumah.

“Dengan jumlah total peserta sebanyak 122 peserta yang terdiri atas kelompok umur 10 tahun, 12 tahun, 14 tahun, 16 tahun, dan 18 tahun, baik putra maupun putri”, imbuhnya.

Kejuaraan ini dijadwalkan akan berlangsung mulai Senin sampai Minggu tanggal 23-29 September 2019 di lapangan tenis eks-Karesidenan Pati, Lapangan Tenis SMA 1 Pati dan Lapangan Tenis Indoor Stadion Joyo Kusumo”, jelasnya.

Sedangkan biaya kegiatan ini, menurut Ponco, berasal dari Pemerintah Kabupaten Pati, Pelti Pati dan berbagai sponsor

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!