wartaphoto

Jalan Rusak di Batangan Diperbaiki Usai Kapolres Lakukan Pengecekan di Lokasi

40
×

Jalan Rusak di Batangan Diperbaiki Usai Kapolres Lakukan Pengecekan di Lokasi

Sebarkan artikel ini

WARTAPHOTO.NET – Kapolres Pati AKBP Bambang Yudhantara Salamun bersama rombongan menyempatkan diri untuk melakukan pengecekan jalan pantura yang berada di Desa Bumimulyo Kecamatan Batangan, Senin (30/12) kemarin.  Diketahui, pada jalan tersebut terdapat kerusakan sehingga dapat membahayakan keselamatan bagi para pengguna jalan.

Kapolres mengatakan, hal itu memang menjadi prioritas sebagaimana keselamatan serta kelancaran lalu lintas. Sehingga, pihaknya melakukan pengecekan di jalan utama Pantura Pati.

“Yang mana jalan ini menghubungkan  Jawa Tengah dan Jawa Timur. Disini (Batangan, red) ada kerusakan baru    dikarenakan hujan. Sehingga tanah dibawah kosong dan jalan patah (amblas),” jelas Kapolres Pati saat melakukan pengecekan jalan.

Terkait kerusakan tersebut, Kapolres menyebut, pihaknya sudah berkoordinasi dengan pemerintah daerah. Sehingga, dalam waktu dekat akan dilakukan perbaikan.

“Karena ini jalan Nasional maka ini menjadi tanggungjawab provinsi,” imbuhnya.

Dengan adanya kerusakan jalan itu, dinilainya cukup mengganggu para pengendara. Lantaran, keadalaman mencapai 10 sentimeter.

“Sehingga pengendara yang melintas harus hati-hati. Apabila pengendara motor tidak waspada dan tidak melihat jika ada lobang, maka akan berakibat fatal,” jelas Kapolres.

Di lokasi tersebut, juga telah diberikan tanda di area lobang. Selain itu, Kapolres juga mengimbau agar pengguna jalan tetap pada jalurnya. “Jangan di sisi kanan atau kiri. karena ini bahaya. Kurangi kecepatan kemudian awas terhadap situasi yang ada,” tandasnya.

Untuk diketahui, pada Jalan pantura Juwana – Batangan yang mengalami kerusakan adalah di Desa Ketitang Wetan, Desa Bumimulyo, depan SMA Negeri Batangan, dan Desa Lengkong. Sementara itu, pantauan di lokasi, hari ini (31/12) jalan ambles turut desa Bumimulyo sudah mulai diperbaiki.

Sebelumnya,  selain jalan yang sudah mulai diperbaiki tersebut, jalan antara lengkong-mangunlegi ( jalur lambat untuk sepeda motor -red ) juga rusak parah. Kerusakan ini imbas dari beberapa bulan lalu ada perbaikan cor sebelah selatan.

“Jadi waktu menunggu kering, cor jalur lambat sebelah utara di lalui kendaraan berat. Ya ikut hancur. Belum lama ini juga ada pelajar meninggal terlindas truk karena jalan rusak,” kata Agus Pambudi, pekerja bengkel yang sehari hari melintasi jalur tersebut.

Reporter: Arton, Putra

Editor: Revan Zaen

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!