Jurnalis WargaKolom

JIDAR “Ngaji Daring” KKN Madani IPMAFA Bahas Jaga Ukhuwah di Masa Pandemi

20
×

JIDAR “Ngaji Daring” KKN Madani IPMAFA Bahas Jaga Ukhuwah di Masa Pandemi

Sebarkan artikel ini

WARTAPHOTO.net. PATI. Pandemi covid-19 tidak hanya musuh bagi agama, suku, ras, maupun golongan.  Namun covid-19 adalah musuh bersama. Maka dari itu, harus satu visi untuk memberantas virus ini agar masyarakat tidak tertular.

Hal tersebut disampaikan oleh Bapak Jamal Ma’mur, narasumber JIDAR “Ngaji Daring” yang diselenggarakan KKN Madani IPMAFA, Senin (23/8). Tema yang diangkat adalah “Menjaga Ukhuwah di Masa Pandemi”.

Webinar yang dimoderatori oleh anggota KKN Madani, Siti Khotimatus Sa’adah berjalan dengan lancar dan diikuti lebih dari 50 peserta. Meskipun waktunya malam hari (19.30),  namun antusias cukup menggembirakan.

“Alhamdulillah acara JIDAR KKN Madani berjalan dengan lancar dan antusias dari peserta semakin malam yang semakin semangat. Namun karena keterbatasan waktu, jadi untuk sesi tanya jawab kita batasi,” kata Maulaya Arinal Khaq, ketua KKN Madani.

Dalam Tausiyahnya, Jamal Ma’mur menyampaikan  bahwa di masa pandemi seperti ini, menjaga ukhuwah atau persaudaraan sangatlah penting.

“Bahkan Nabi Muhammad sudah mencontohkan dari zaman dahulu untuk selalu menjaga persaudaraan. Contoh lain adalah cara berdakwah Wali Songo yang mengajak kepada keharmonisan bukan kepada perpecahan. Bahkan kemerdekaan Indonesia bisa terjadi karena ukhuwah (persaudaraan),”

Tanpa adanya ukhuwah, lanjut Jamal, Indonesia tidak akan merdeka.

“Jika diibaratkan Indonesia adalah rumah, dan bangsa Indonesia adalah penghuni rumah. Maka, kita harus bersama-sama merawat rumah itu bersama-sama. Apalagi di masa pandemi seperti ini, tentu sangat penting menjaga ukhuwah antar sesama, bukan hanya antar agama saja, maupun bangsa, tapi sesama manusia,” pungkasnya.

Jurnalis Warga: Ulfatun Nafiah

Editor: Revan Zaen

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!