BeritaPati

Pemuda Desa Purwosari Tlogowungu Bagikan 100 Paket Beras untuk Duafa dan Lansia

62
×

Pemuda Desa Purwosari Tlogowungu Bagikan 100 Paket Beras untuk Duafa dan Lansia

Sebarkan artikel ini

WARTAPHOTO.NET. TLOGOWUNGU- Sekelompok pemuda yang tergabung dalam Sedulur Pakel Community (Sepaty) dan Karang Taruna Mulya Sari, Desa Purwosari, Kecamatan Tlogowungu, Pati, adakan bakti sosial di bulan ramadan ini.

Mereka membagikan 100 paket beras kepada para lansia dan duafa, Rabu (27/4/2022) malam.

Ketua Karang Taruna Desa Purwosari, Arif Suharyoso mengatakan, kegiatan itu dilakukan sebagai bentuk kepedulian para pemuda untuk terus berbagi dan melakukan kegiatan yang positif untuk masyarakat setempat.

“Untuk jumlahnya sebanyak 100 paket yang isinya 5 kilogram tiap paketnya. Meski tidak seberapa, tapi kami harap ini dapat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan,” kata Arif.

Ia menjelaskan, kegiatan ini terlaksana berkat uluran tangan anggota. Para pemuda desa setempat mengumpulkan donasi untuk membeli beras.

“Meskipun beras yang kami salurkan belum bisa mencakup seluruh lansia dan para duafa se Desa Purwosari, tapi kami ke depannya akan berusaha mencari bantuan atau donatur dari luar supaya bisa mencukup secara keseluruhan,” tandas dia.

Reporter : Putra
Editor : Revan Zaen

Foto : Dokumen Karta Purwosari

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!