BeritaParlemenPatiwartaphoto

Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan, Anggota MPR RI Marwan Jafar Tekankan Pentingnya Jaga Kerukunan

608
×

Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan, Anggota MPR RI Marwan Jafar Tekankan Pentingnya Jaga Kerukunan

Sebarkan artikel ini

WARTAPHOTO.NET. BLORA – Tantangan bangsa belakangan ini semakin berat. Sebab, dihadapkan dengan ancaman pihak tertentu yang menginginkan bangsa ini tercerai berai melalui pemahaman intoleransi dan radikalisme.

Hal itu diungkapkan oleh Anggota MPR RI Marwan Jafar saat Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan di sebuah resto di Todanan, Kabupaten Blora, Selasa (5/3/2024).  Kegiatan itu menyasar 150-an pemuda di Kota Mustika.

“Semua elemen masyarakat perlu semakin meningkatkan solidaritas kebangsaan untuk menjawab tantangan tersebut. Solidaritas merupakan bagian dari pemahaman atas nilai Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhineka Tunggal Ika,” kata dia.

Politisi asal Pati ini menjelaskan, penyelesaian persoalan bangsa membutuhkan keterlibatan semua warga negara. Sebab itu, solidaritas yang didasari atas nasionalisme dan patriotisme harus selalu dijaga dan ditingkatkan.

Marwan juga mengajak semua pihak untuk mewaspadai akan ideologi yang berseberangan dengan konsep NKRI. Terutama soal ekstrimisme beragama.

“Ideologi ini lah yang perlu kita waspadai bersama agar kita tidak terpecah belah,” tutur dia.

Pada kesempatan tersebut, Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini juga mengingatkan agar masyarakat selalu hidup rukun meskipun dihadapkan pada perbedaan pilihan pada Pemilihan Umum (Pemilu) 14 Februari lalu.

“Terlepas dari perbedaan pilihan pada Pileg dan Pilres kemarin, saya harap masyarakat tetap saling menjaga persaudaraan. Jangan hanya gara-gara beda pilihan, kita saling bermusuhan satu sama lain. Sebab jika hal itu terjadi, maka akan menjadi kesempatan pihak-pihak untuk menghancurkan bangsa dan negara kita Indonesia, pihak-pihak yang senang melihat kita terpecah belah,” tandas Marwan.

Reporter : Putra
Editor : Revan Zaen

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!